Dalam Rangka Mewujudkan MAHKOTA BERLIAN, Kodim 0306/50 Kota Mengikuti Kegiatan Jalan Santai Gotong Royong


Lima Puluh Kota -- Personil Kodim 0306/50 Kota turut serta dalam kegiatan jalan santai yang diselenggarakan oleh Disparpora kabupaten 50 Kota. Jumat (8/12/2023).

Jalan santai dimulai di Medan Bapaneh Jorong Tarantang Nagari Tarantang dan berakhir di Taman Bermain Anak Aka Berayun Nagari Harau Kecamatan Harau.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan melaksanakan pembersihan di sepanjang jalan Objek Wisata Taman Bermain Anak Aka Berayun dan ditutup dengan pemberian sembako kepada petugas kebersihan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati 50 Kota Syafarudin Datuak Bandaro Rajo, Dandim 0306/50 Kota diwakili Pabung Mayor Inf Ridwan, Kapolres 50 Kota diwakili Kabag SDM Akp Romarpus, Kajari Payakumbuh Selamet Haryanto, Kadis Parpora kabupaten 50 Kota Syukri Anda, Kadis Lingkungan Hidup Yunire Yunirman dan perwakilan organisasi kemasyarakatan lainnya. 

Dandim 0306/50 Kota Letkol Inf Adri Asmara Yudha dalam keterangannya yang disampaikan Pabung Mayor Inf Ridwan mengatakan, kegiatan jalan santai dan gotong royong dalam rangka mewujudkan Lima Puluh Kota Bersih Lingkungan (Mahkota) bertujuan membangun sinergi dan solideritas antar instansi di Kabupaten 50 Kota. 
Selain itu tujuan dari kegiatan bersih bersih ini adalah untuk pembinaan dan pengawasan tempat objek wisata agar selalu terlihat bersih dan nyaman bagi para pengunjung. 

Dirinya menambahkan, menghimbau kepada para pengunjung untuk bersama menjaga kebersihan tempat wisata, pungkas Mayor Inf Ridwan.(pendim/0306/50 Kota/*)