288 Calon Peserta Didik SMPN 1 Betung Antusias Mengikuti Pra MPLS

Kegiatan Pra MPLS SMPN 1 Betung.  Foto : (ist/ad)

Betung, Banyuasin, SumbarOne.id  - Mengawali tahun ajaran baru 2024/2025 Sekolah Menegah Pertama (SMP)  Negeri 1  Betung, megadakan kegiatan Persiapan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi calon peserta didik baru, yang digelar di halaman  SMPN 1 Betung,  Kecamatan Betung,  Kabupaten Banyuasin,  Sabtu (13/07/24). 

Kegiatan persiapan MPLS ini bertujuan untuk memberi pembekalan kepada calon peserta didik baru, untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti MPLS yang sejatinya akan dilaksanakan selama 3 hari,  yaitu mulai tanggal 15 Juli sampai 17 Juli 2024.

Kepala SMPN 1 Betung, Adi Candra,  S.Pd, M.Si, saat disambangi Jurnalis media ini di ruang kerjanya menyatakan MPLS menjadi momen penting bagi para calon peserta didik baru untuk dapat beradaptasi dengan lingkungan belajar yang baru.

"Pra MPLS diselenggarakan agar calon peserta didik baru lebih siap dalam mengikuti MPLS yang dimulai hari senin besok (15/07/24)" Ucap Adi Candra.

"Anak didik adalah Aset Bangsa dan penerus cita cita bangsa serta harapan orang tua, ilmu adalah kunci untuk mencapai tujuan mereka kelak. Ini yang sering kami tekankan kepada anak-anak baik kepada siswa yang saat ini sudah duduk di kelas 8 dan 9 maupun calon siswa baru" ungkapnya

Selanjutnya, Kepala SMPN 1 Betung, mengatakan "Kami sebagai pendidik, bertanggung jawab sebatas kegiatan di lingkungan sekolah, pembentukan diri siswa baik secara akademik maupun sikap, selebihnya peran orang tua lebih penting. Dan kami sangat berterima kasih kepada para orang tua yang telah mempercayai menitipkan putra putrinya kepada kami" jelas Kepsek saat ditanya himbauan apa yang disampaikan kepada calon peserta didik baru dan orang tua siswa, jika nantinya setelah melewati MPLS dan resmi menjadi warga SMPN 1 Betung.

Sementara itu,  menurut Taufik, S.Pd.I, M.Pd, Wakil Bidang Kurikulum SMPN 1 Betung, MPLS yang akan dilalui oleh setiap calon peserta didik perlu dirancang dengan lebih kreatif dan lebih mengedukasi, serta selaras dengan Kurikulum Merdeka, dengan harapan agar calon peserta didik baru dapat lebih mengenal lingkungan sekolahnya, tidak merasa asing dan lebih nyaman. 

"Harapan kami, dengan kegiatan MPLS memberikan dampak positif bagi calon siswa,  yang telah meyakinkan diri untuk menjadi bagian dari keluarga SMPN 1 Betung ini" lanjut Taufik

"Dan apa yang kita lakukan hari ini adalah mempersiapkan calon siswa seperti membentuk gugus kelas,  memeperkenalkan antar sesama dalam satu gugus maupun dengan gugus-gugus yang lain,  agar saat mengikuti kegiatan MPLS nanti,  calon siswa sudah tak merasa asing lagi,  dan tak perlu ditunggui orang tuanya seperti hari ini" Tutupnya. (AD) 

Editor : Andrian