Menyambut HUT DWP Ke-25, DWP Kota Bukittinggi Gelar Serangkaian Kegiatan


Bukittinggi, Sumbarone.id - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Bukittinggi gelar berbagai kegiatan bersama Pjs Penasehat DWP Hj. Merry Hani Rustam dan seluruh pengurus DWP Pemko Bukittinggi. 

Kegiatan dilakukan selama 2 hari dalam rangka memperingati HUT Ke - 25 Dharma Wanita Persatuan Kota Bukittinggi. 

Hari pertama DWP menggelar senam sehat yang diikuti oleh pengurus DWP di lingkungan Pemerintah Kota Bukittinggi, Kamis (14/11/2024), di Aula Kantor Walikota Jl. Kusuma Bhakti No. 1 Kubu Gulai Bancah, Kota Bukittinggi. 

Kegiatan hari kedua, Jum'at berkah, bazar UMKM, seminar, dan acara hiburan yang terdiri dari lomba make-up, lomba tebak kata, dan lomba sarung berantai, yang diikuti perwakilan seluruh Instansi Pemerintah Kota Bukittinggi, di Aula Rumah Dinas Walikota Bukittinggi, Jum'at (15/11/2024). 

"Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari merupakan bagian dari Perayaan HUT DWP ke - 25," ujar Merry. 

Adapun tema HUT DWP ke - 25 kali ini yaitu "Demo Kecantikan Bersama Produk Kosmetik Wardah". Dengan tujuan kegiatan ini menjadikan wanita yang menarik di mata suami dan menjadi wanita sholeha di Mata Allah SWT. 

Ny. Hj Merry Hani Rustam, berpesan kepada seluruh anggota DWP untuk tetap kompak dan aktif dalam mendukung dan menjalankan program kerja organisasi selaras dengan program Pemerintah Kota Bukittinggi demi terwujudnya Kota Bukittinggi Hebat dari segala sektor. (rika)